Puluhan Sopir Iuran Beli Material Perbaiki Jalan Menuju Pekon Datar Lebuai yang Rusak Parah
Tanggamus,Jurnal Bengkulu.com -Puluhan Sopir terpaksa perbaiki jalan rusak secara swadaya agar dapat di lalui kendaraan nya menuju Pekon Datar Lebuay dari Pekon Air Naningan, tepatnya di tanjakan Bungur Jaya Pekon Sinar Jawa, Kecamatan Air Naningan. Kamis (14/01/21).
Jalan tersebut merupakan jalan yang sangat vital karna akses menuju Pekon Datar Lebuay, jsatu-satu nya jalur yang dapat dilalui kendaraan roda empat.
Menurut para sopir, jalan tersebut adalah penghubung antara dua Pekon, yaitu Pekon Datar Lebuay dengan Pekon Sinar Jawa menuju Kecamatan Air Naningan,
Untuk mengangkut hasil bumi masyarakat disana, pekon Datar Lebuay dan Talang Jawa.Namun pada saat ini sangat sulit untuk di lalui, disebabkan musim penghujan.
Hal ini juga di sebabkan di beberapa ruas jalan khusus nya tanjakan Bungur Jaya kondisinya rusak akibat tergerus air, yang mana jalan tersebut masih tanah merah (tanah liat).Wikarta salah seorang sopir menutur kan,” jalan ini akses satu -satu nya yang dapat kami lalui dengan mobil,oleh sebab itu akhirnya kami para sopir sepakat patungan (sumbangan) secara swadaya untuk beli material kalo tidak seperti ini ya gak bisa untuk di lalui, ini kan jalan nya masih tanah merah,” jelas Wikarta.
Ia berharap ada perhatian pemerintah untuk segera membangun jalan ini, ” kami sangat berharap kepada pemerintah daerah untuk dapat memprioritaskan pembangunan jalan di Pekon Sinar Jawa ini” harap nya. (aswan)